Masukkan preferensi Anda dan klik Tanyakan hubungi klinik teratas kami dalam sekali jalan
Masa pemulihan body lift dapat berbeda-beda pada setiap pasien. Karena prosedur ini masuk ke dalam kategori operasi besar, dibutuhkan setidaknya 4 minggu masa pemulihan sebelum Anda dapat kembali bekerja dan melakukan aktivitas normal. Anda juga harus menunggu setidaknya 6 minggu sebelum berolahraga dan melakukan aktivitas berat lainnya.
Anda akan diberika instruksi perawatan oleh dokter bedah Anda. Instruksi ini akan mecakup cara merawat area operasi, olahraga ringan yang dapat dilakukan, dan makanan yang harus Anda makan.
Hasil dari body lift dapat bertahan lama. Akan tetapi Anda harus memperthanakan berat bada ideal dengan cara makan makanan bergizi seimbang dan berolahraga rutin untuk dapat menikmati hasilnya untuk waktu yang lama.
Tingkat kesuksesan body lift sangat tinggi dan kebanyakan pasien melaporkan bahwa mereka merasa puas dengan hasil yang didapatkan. Akan tetapi, sama dengan semua operasi lainnya, tetap ada risiko yang mungkin terjadi. Risiko dan efek samping yang mungkin terjadi adalah pendarahan, infeksi, terbukanya bekas jahitan, nekrosis kulit, hasil yang tidak simetris, pembengkakan, memar, kebas, dan hasil yang tidak memuaskan.
Jika Anda tidak ingin menjalani operasi, ada beberapa alternatif yang dapat Anda lakukan, seperti perawatan infrared dan gelombang radio, perawatan menggunakan laser, serta diet, olahraga, dan krim body lift.
Informasi yang disajikan di halaman ini diambil dari sumber yang akurat dan telah diverifikasi oleh tenaga kesehatan yang ahli dalam bidangnya. Namun, Anda tetap disarankan untuk melakukan konsultasi dengan dokter sebelum memutuskan untuk menjalani perawatan medis di salah satu fasilitas kesehatan yang kami tawarkan. Konten ini terakhir diperbarui pada *TimeStamp*.